Tak Percaya Manusia, Buaya Dipakai untuk Jaga Uang

Berita Unik - Sejumlah media asing menyoroti rencana yang dibuat oleh Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Komisaris Jenderal Budi Waseso untuk menjaga penjara para terpidana mati kasus narkoba. Rencana itu dianggap aneh karena Budi Waseso ingin menempatkan buaya di sekitar penjara untuk mencegah kaburnya para narapidana kasus narkoba.
Penjara yang dijaga buaya itu dinilai ampuh mencegah kaburnya narapidana kasus narkoba. Buaya dinilai akan menjadi penjaga yang lebih baik dari manusia. Sebab, buaya-buaya itu tak bisa disuap.
"Anda tidak bisa meyakinkan mereka untuk membiarrkan narapidana melarikan diri," kata Budi sebagaimana dikutip Dream dari Metro.co.uk, Rabu 11 November 2015. Media asal Inggris ini menurunkan laporan dengan judul "Indonesia plans to use ‘unbribable’ crocodiles to guard death row inmates."
Laman Metro juga menulis bahwa sistim penjara di Indonesia sangat korup. Baik tahanan maupun penjaga tahanan kerap ditangkap terkait kasus narkoba. Media ini juga menulis BNN tengah mendiskusikan rencana penjara yang dijaga oleh buaya ini dengan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.
Sementara, laman BBC juga menurunkan laporan yang sama, dengan judul "Indonesia drugs: Crocodiles 'to guard death row prisons". Laman ini menulis Budi berencana menempatkan buaya sebanyak-banyaknya untuk menjaga penjara bandar narkoba.
Laman-laman lain, seperti The GuardianChannel News AsiaThe Independent, dan media lainnya juga menyoroti rencana ini.

sumber : dream.co.id

0 Response to "Tak Percaya Manusia, Buaya Dipakai untuk Jaga Uang"

Post a Comment